Untuk memperkuat upaya memahami pergeseran-pergeseran yang berlangsung, FISIPOL UGM
mengundang talenta terbaik Indonesia untuk menjadi bagian dari upaya untuk melakukan kajian
terkait transformasi digital dan perubahan iklim, di bawah payung Beasiswa Doktoral FISIPOL UGM
2023: Disrupsi dan Transformasi Kekuasaan. Tersedia 2 (dua) penerima beasiswa untuk tahun ajaran
2023/2024.
Calon mahasiswa Program Doktor dapat mengusulkan topik riset terkait disrupsi yang sejalan dengan
Program Studi yang diminati dalam kajian transformasi digital dan perubahan iklim. Info lebih detail
bisa diakses di fisipol.ugm.ac.id
Persyaratan dan Ketentuan Pendaftaran
Ÿ Terbuka untuk
dosen/akademisi/peneliti/aktivis
sosial/pengambil kebijakan dari seluruh
Indonesia yang menaruh minat pada
kajian triple disruption
Ÿ Maksimal usia pendaftar 40 tahun ketika
memulai pendidikan S3
Ÿ Melakukan pendaftaran online melalui
laman um.ugm.ac.id dengan memilih jalur
kerja sama; Daftar Isian Mitra: Beasiswa
Program Doktor Fisipol UGM, dan
melengkapi syarat-syarat administrasi
sebagaimana yang tercantum di laman
tersebut.
Ÿ Memenuhi syarat minimal hasil tes
potensi akademik, dibuktikan dengan
(salah satu): PAPs UGM 550, TPDAPLTI
550,atau Tes Potensi Akademik (TPA)
Bappenas 550.
Ÿ Memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang
mencukupi,dibuktikan dengan (salah
satu): AcEPTUGM 328, TOEP PLTI 66,
IELTS 6, iBTTOEFL79, atau ITPTOEFL550.
Ÿ Surat rekomendasi yang bersifat rahasia
dari: (1) Dosen Pembimbing Akademik
atau yang berwenang dan mengetahui
rekam jejak pelamar (2) Calon Promotor
(ugm.id/calonpromotor), dikirimkan ke
alamat email: pasca.fisipol@ugm.ac.id
dengan subject: #[Rekomendasi Beasiswa
Doktor Fisipol 2023]
Ÿ Curriculum Vitae (CV) dan motivation
letter, format dapat diunduh di
bit.Iy/FormProyeksiKeinginanS3).
Ÿ Contoh publikasi atau karya akademik
lainnya dalam Bahasa Inggris.
Ÿ Proposal awal sepanjang 1.000–1.500
kata yang mencakup:
Ÿ Judul
Ÿ Topik riset secara umum
Ÿ Rumusan pertanyaan
Ÿ Literatur kunci dan keterbatasannya
Ÿ Argumen utama
Ÿ Metodologi yang akan digunakan
Ÿ Kerangka konseptual/teori yang akan
digunakan
Ÿ Kasus spesifik yang akan diteliti dan
alasan mengapa kasus tersebut yang
dipilih (jika ada)
Ÿ Rekam jejak riset yang relevan dengan
topik yang diajukan
Ÿ CV, Motivation letter, contoh publikasi dan
proposal dikirimkan ke email
pasca.fisipol@ugm.ac.id dengan subject:
#[Nama]_[Prodi]_Beasiswa Doktor Fisipol
UGM 2023
Cakupan Beasiswa
Beasiswa mencakup:
Ÿ Tuition fee,
Ÿ Biaya hidup bulanan
Ÿ Dukungan riset/konferensi.
Lain-lain
Ÿ Calon mahasiswa yang diterima Beasiswa
Program Doktoral FISIPOL UGM 2023, tidak
diperkenankan mengajukan penundaan
kuliah ke periode berikutnya.
Ÿ Calon mahasiswa yang tidak melakukan
registrasi pada semester berjalan dianggap
mengundurkan diri dari beasiswa.
Ÿ Informasi mengenai jadwal pendaftaran
lihat di laman um.ugm.ac.id